Gempa 2.8 dan 3.2 SR Semalam mengguncang Kota Banjar dan Cilacap

cilacap info featured
cilacap info featured

CILACAP.INFO – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis terjadinya guncangan gempa di Kota Banjar dan Cilacap. Sabtu (27/7/2019).

Getaran gempa pertama dirasakan pada Jum’at (26/7/2019) pukul 22.00 WIB. Kemudian getaran kembali dirasakan pada Sabtu (27/7/2019) pukul 00.34 WIB.

Terkait adanya gempa yang membuat masyarakat bertanya-tanya dimana titik lokasi gempa berpusat dan tidak adanya informasi rilis resmi dari BMKG. Pada akhirnya BMKG pada pagi ini merilis melalui laman website resmi BMKG.

BMKG melalui website resmi merilis gempa kedua yakni dengan kekuatan 3.2 SR. Gempa tersebut terjadi pada pukul 00:34:29 WIB dengan titik pusat gempa berada di 14 Kilometer Tenggara Kota Banjar Jawa Barat. Lokasi Gempa berada di 7.37 Lintang Selatan dan 108.66 Bujur Timur dengan ke dalaman 13 Kilometer.

Sedangkan gempa pertama berkekuatan 2.8 SR dirilis pagi hari dari BMKG Kota Bumi Lampung, getaran terjadi pada pukul 21.58.08 WIB. Titik pusat gempa berada di 11 Kilometer Timur Laut dari Kota Banjar Jawa Barat. Berlokasi di 7.35 Lintang Selatan dan 108.64 Bujur Timur dengan ke dalaman 8 Kilometer.

Dari laporan masyarakat yang tinggal di dekat pesisir Pantai, dan juga Cilacap Kota, Gempa ini tidak dirasakan. Namun getaran sangat kuat dirasakan di Cilacap Bagian Barat, yakni di Kecamatan Majenang dan Kecamatan Wanareja Kabupaten Cilacap. Gempa juga dirasakan oleh masyarakat Kota Banjar, Ciamis dan Tasikmalaya Jawa Barat. Gempa ini terjadi di darat.

IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait

Exit mobile version