Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Wilayah Jawa Tengah

ilustrasi cuaca panas hujan
ilustrasi cuaca panas hujan

CILACAP, TOP HEADLINES – Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Wilayah Jawa Tengah Tanggal 08 Januari 2021 – 10 Januari 2021

Analisis kondisi dinamika atmosfer menunjukkan adanya sirkulasi siklonik di selatan Indonesia yang memicu terbentuknya belokan angin dan pertemuan angin di wilayah Jawa Tengah.

Kondisi tersebut didukung dengan masa udara yang labil serta kelembapan udara yang cukup tinggi dari lapisan bawah hingga lapisan atas sehingga mendukung proses pembentukan awan hujan di Jawa Tengah.

Merujuk pada penjelasan tersebut, BMKG Ahmad Yani Semarang memprakirakan adanya potensi cuaca ekstrem dan hujan dengan intensitas lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang dibeberapa wilayah Jawa Tengah dalam periode 3 (tiga) hari ke depan. Wilayah-wilayah yang berpotensi mengalami cuaca ekstrem antara lain:

Tanggal 08 Januari 2021

Cilacap, Kebumen, Magelang, Purbalingga, Purwokerto, Purworejo, Wonosobo, Temanggung, Kab.Tegal, Kab.Batang, Magelang. Kab.Pemalang dan sekitarnya.

Tanggal 09 Januari 2021

Banjarnegara, Magelang, Purbalingga, Purwokerto, Wonosobo, Temanggung, Batang, Pekalongan, Batang, Kendal, Kab.Semarang, Salatiga, dan sekitanya.

Tanggal 10 Januari 2021

Magelang, Wonosobo, Temanggung, Salatiga, Kab.Semarang, Blora, Demak, Purwodadai, Boyolali, Batang, Pekalongan, Banjarnegara,dan sekitarnya.

Masyarakat dihimbau agar tetap waspada dan hati-hati terkait adanya potensi cuaca ekstrem (puting beliung, hujan lebat disertai kilat/petir, hujan es, dll) serta dampak yang dapat ditimbulkan seperti banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, angin kencang, pohon tumbang, dan jalan licin.

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait